Rabu, 04 Januari 2012

Djogdjakarta Slowly Asia (2)


Kalau kebetulan anda berkunjung ke Djogdjakarta dan penasaran dengan slogan ini, sangat disarankan untuk mampir ke Roemah Pelantjong, jl. Magelang km8 nomor 89 Sleman. Di sinilah anda akan dengan sangat mudah mendapat gambaran mengenai Djogdjakarta Slowly Asia. Roemah Pelantjong adalah swalayan wisata pelan pertama di dunia yang diproklamirkan pada 18 Juni 2011 dan membaptiskan Djogdjakarta sebagai ibu kota terpelan di dunia.

Di Roemah pelantjong anda bisa menemukan berbagai produk dengan cerita yang terkandung di dalamnya. Begitu sampai di areal parkir, anda akan masuk di wilayah slow zone. Pengunjung akan berhenti sejenak menikmati lukisan (mural) yang mencerminkan budaya filsafatis Djogajakarta. Di bagian kanan terpampang jelas berbagai produk seni berupa keris, batik, dan lainnya sebagai simbol 'pelan'. Begitu anda satu langkah ke dalam, tersedia beragam oleh-oleh yang dinamai tanda mata. Berbagai jenis makanan dengan teknik pembuatan serba pelan ada di sini, khas Yogyakarta, seperti kecap, bakpia, sirup, cokelat, sarsaparila, hingga beragam wedang. Semuanya bisa anda bawa pulang untuk oleh-oleh.

Pojok Sukribo merupakan alternatif lain bagi anda yang suka sentilan-sentilan halus, tapi nyengit. Kegelisahan tokoh kartun Sukribo tentang kondisi negeri, perilaku pejabat, dan lainnya. Semua terwujud dalam produk kaos dan karikatur yang semuanya bisa anda nikmati di sini. Pecinta kaos pun dimanjakan dengan berbagai disain dengan tema Djogdjakarta Slowly Asia. Disain yang unik, asik, keren, gaul, dan bisa menjadi kenang-kenangan berkesan dari kota wisata sarat budaya ini.

Anda capek? Bosan dengan rutinitas hidup? Kini anda bisa rileks dan santai di Repoeblik Nongkrong. Kafe angkringan dengan interior khas Jawa kuna tapi tak lekang dimakan jaman. Bermacam wedang hangat dan minuman dingin siap menemani anda bertemu relasi bisnis, sekedar bersantai, atau ngobrol bersama keluarga. Areal ini dilengkapi dengan free wifi sehingga selain bersantai anda juga bisa tetap lancar menjelajah dunia virtual.

Tentunya masih banyak yang bisa saya ceritakan dari Roemah Pelantjong ini. Tetapi akan lebih afdol apabila anda datang dan menyaksikan sendiri. Selamat datang.......di Djogdjakarta Slowly Asia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar